PERILAKU IBU DALAM PEMBERIAN TERAPI JERUK NIPIS DAN KECAP MANIS / MADU PADA ANAK (1-5 TAHUN)

Penulis

  • Megawati Institut Citra Internasional
  • Dyah Retnoningrum Institut Citra Internasional

DOI:

https://doi.org/10.52120/jsa.v8i2.181

Abstrak

ISPA yang tidak ditangani dengan baik dapat menyebabkan komplikasi yang lebih serius. Salah satu komplikasi yang paling sering terjadi dan berbahaya dari penyakit ISPA adalah pneumonia. Pneumonia dapat menyebabkan kematian khususnyapada balita di antara penyakit ISPA lainnya yaitu sekitar 80-90%. WHO merekomendasikan penggunaan obat tradisional termasuk herbal dalam pemeliharaan kesehatan masyarakat, pencegahan, dan pengobatan penyakit, terutama untuk penyakit kronis dan kanker. Pembuatan jeruk nipis sebagai minuman juga dapat digunakan sebagai obat alami batuk dan flu ringan (Zulfahmi dkk, 2020). Kecap manis atau madu dicampur dengan air jeruk nipis dapat digunakan untuk meredakan batuk dan melegakan tenggorokan.

Tujuan Penelitian: Mengetahui hubungan antara pengetahuan, Dukungan Keluarga dan Akses Informasi dengan perilaku ibu memberikan jeruk nipis dan kecap manis / Madu pada anak (1-5 tahun) batuk ringan di Poli MTBS Puskesmas Gerunggang Tahun 2023. Metode Penelitian: penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dan metode survei melalui kuesioner. Penelitian ini dilaksanakan bulan Januari sampai Maret 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang anaknya (1-5 tahun) berobat batuk ringan di Poli MTBS Puskesmas Gerunggang.

Metode Penelitian: penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dan metode survei melalui kuesioner. Penelitian ini dilaksanakan bulan Januari sampai Maret 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang anaknya (1-5 tahun) berobat batuk ringan di Poli MTBS Puskesmas Gerunggang tahun 2022 yang berjumlah 128 orang. Sampel penelitian yang diambil sebanyak 80 responden. Hasil Penelitian: Hasil penelitian ini semua menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara variabel independen dan dependen, yaitu Pengetahuan p-value = 0,007 < ? (0,05), Dukungan keluarga p -value = 0,001< ? (0,05) dan Akses informasi p-value = 0,001< ? (0,05). Kesimpulan: Responden yang memberikan jeruk nipis dan kecap manis / Madu pada anak (1-5 tahun) batuk ringan sebanyak 55 orang (68,8%) lebih sedikit dari yang tidak memberikan. Terdapat Hubungan yang signifikan antara Pengetahuan, Dukungan Keluarga dan Akses Informasi dengan perilaku ibu memberikan jeruk nipis dan kecap manis / Madu pada anak (1-5 tahun) batuk ringan di Poli MTBS Puskesmas Gerunggang

Kata Kunci: Akses Informasi, Dukungan keluarga, Ispa, Pengetahuan, Perilaku ibu

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Ariani, A. P., 2014. Aplikasi Metodologi Penelitian Kebidanan Kesehatan Reproduksi, Yogyakarta: Nuha Medika.

Araújo, A.A., et al (2016), Kualitas Hidup, Dukungan Keluarga, dan Komorbiditas di Institusionalisasi Lansia Dengan dan Tanpa Gejala Depresi, Psikiatrik Kuartalan, 87(2), 281–291. https://doi.org/10.1007/s11126-015-9386-y

Dilla, Ratna (2022), Hubungan pengetahuan dan sikap masyarakat dengan penggunaan obat tradisional di desa Alas Malang, kecamatan Singo Juruh, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur :Universitas Soebandi.

Gia Putri Sunarta. (2018). Gambaran Perilaku Ibu Terhadap Penanganan Batuk Pada Balita Dengan ISPA. Skripsi.Program Studi S1 Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Kemenkes RI. (2021). Buku Bagan MTBS. Jakarta: Kemenkes RI. Available from http://www.youtube.com/watch?v=HBsHsB_zB7g, Sosialisasi Update Bagan MTBS Revisi Tahun 2021

Kemenkes RI. (2021). Buku KIA. Jakarta: Kemenkes RI.

Nursalam.(2016). Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan Pendekatan Praktis Edisi.4. Jakarta : Salemba Medika.

Pitriani, K. S (2020), Dasar Kesehatan Lingkungan, Makasar: CV.Nas Media Pustaka.

Rahmawati, Z,D. (2020), Penggunaan media gadget dalam aktivitas belajar dan pengaruhnya terhadap perilaku anak, Jurnal Studi Pendidikan Islam. 3(1): halaman 97-113.

Ramadhani, A. N., Novayelinda, R., & Wofers, R. (2014), Efektivitas Pemberian Minuman Jahe Madu Terhadap Keparahan Batuk Pada Anak Dengan ISPA, Pekanbaru: Universitas Riau.

Rosana, E. N.(2016). Faktor Risiko Kejadian ISPA Pada Balita Ditinjau Dari Lingkungan Dalam Rumah di Wilayah Kerja Puskesmas Blado 1. Tersedia dalam https://lib.unnes.ac.id. Diakses tanggal 12 September 2019.

Sari; Lusia O. R. K ( 2006), Pemanfaatan Obat Tradisional dengan Pertimbangan Manfaat dan Keamanannya. Majalah Ilmu Kefarmasian, Jember: Universitas Jember.

WHO. (2013) Traditional Medicine Strategy 2014-2023. World Healt Organ. 2013;1–76.

World Health Organization (2019). Pneumonia. World Health Organization. http://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/pneumonia-Diakses Februari 2020.

Diterbitkan

2024-11-30

Cara Mengutip

Megawati, & Retnoningrum, D. (2024). PERILAKU IBU DALAM PEMBERIAN TERAPI JERUK NIPIS DAN KECAP MANIS / MADU PADA ANAK (1-5 TAHUN) . JURNAL SMART ANKes, 8(2), 47–58. https://doi.org/10.52120/jsa.v8i2.181